Program Studi Magister Ilmu Farmasi Fakultas Farmasi Universitas Bhakti Kencana Menggelar Kuliah Kepakaran “Six Sigma” dalam bidang farmasi

Bandung, 22 Februari 2025 – Program Studi Magister Ilmu Farmasi Fakultas Farmasi Universitas Bhakti Kencana sukses menyelenggarakan Kuliah Kepakaran dengan tema “Six Sigma” dalam bidang farmasi pada Sabtu, 22 Februari 2025. Acara ini dilaksanakan secara hybrid di Ruang Public Speaking, Gedung C Lantai 2 Kampus Universitas Bhakti Kencana serta melalui platform Zoom Meeting, memungkinkan partisipasi dari berbagai kalangan akademisi dan praktisi farmasi.

Kuliah kepakaran ini menghadirkan narasumber apt. Yaseph Tresna Abdullah, S.Si., Production Lead di PT Pfizer Indonesia, yang membahas penerapan Six Sigma dalam industri farmasi guna meningkatkan efisiensi, meminimalkan kesalahan, dan menjamin kualitas produk farmasi. Six Sigma, yang dikenal sebagai metodologi berbasis data untuk perbaikan proses, semakin relevan dalam industri farmasi guna memastikan ketepatan dan keamanan produk yang dihasilkan.

Acara ini dimoderatori oleh Dr. apt. Garnadi Jafar, M.Si, yang memandu jalannya diskusi dan tanya jawab dengan peserta. Dalam sambutannya, Ketua Program Studi Magister Ilmu Farmasi Universitas Bhakti Kencana menyampaikan bahwa kuliah kepakaran ini bertujuan untuk memperluas wawasan mahasiswa serta memberikan pemahaman mendalam tentang bagaimana metodologi Six Sigma dapat diterapkan dalam praktik farmasi modern. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan wawasan strategis bagi para mahasiswa dan praktisi farmasi dalam meningkatkan mutu layanan dan produk farmasi,” ujarnya.

Acara kuliah kepalakaran tersebut dihadiri oleh Dekan Fakultas Farmasi, Universitas Bhakti Kencana, serta para peserta yang hadir, baik secara luring maupun daring, aktif berdiskusi dan mengajukan pertanyaan kepada narasumber terkait tantangan serta peluang implementasi Six Sigma di industri farmasi Indonesia. Respon positif dari peserta menunjukkan antusiasme tinggi terhadap topik yang dibahas, mengingat pentingnya manajemen mutu dalam dunia farmasi.

Dengan suksesnya pelaksanaan kuliah kepakaran ini, Program Studi Magister Ilmu Farmasi Universitas Bhakti Kencana berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan akademik yang mendukung peningkatan kompetensi mahasiswa dan profesional di bidang farmasi. Acara ini diharapkan dapat menjadi kolaborasi lebih lanjut antara akademisi, industri, dan regulator dalam menerapkan praktik terbaik di sektor farmasi.

Mahasiswa Farmasi Mendapatkan Beasiswa Internal

Bandung, 6 Februari 2025 – Lima mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Bhakti Kencana berhasil meraih beasiswa internal yang diselenggarakan oleh Direktorat Layanan Kemahasiswaan Universitas Bhakti Kencana. Program Beasiswa BKU dirancang untuk mengakui dan memberikan penghargaan kepada mahasiswa-mahasiswa luar biasa yang menunjukkan keunggulan akademis, aktivitas organisasi yang berdampak, dan ketahanan dalam menghadapi tantangan finansial

Beasiswa yang diberikan terbagi dalam empat kategori, yaitu BKU Excellence Scholarship, BKU Hope Grant, BKU Pinnacle Achievement, dan BKU Impact Scholarship. Berikut adalah nama-nama penerima beasiswa:

  1. Regita Wulandari (S1 Farmasi) – BKU Excellence Scholarship
  2. Susi Cahyani (D3 Farmasi) – BKU Hope Grant
  3. Hizqya Putri Adivieya (D3 Farmasi) – BKU Hope Grant
  4. Lia Arghaeni (D3 Farmasi) – BKU Hope Grant
  5. Gina Wulandari (S1 Farmasi) – BKU Pinnacle AchievementPihak universitas berharap bahwa beasiswa ini dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa farmasi lainnya untuk terus berprestasi baik dalam bidang akademik maupun non-akademik. Selain itu, penghargaan ini juga menunjukkan komitmen Universitas Bhakti Kencana dalam mendukung pengembangan kualitas pendidikan bagi mahasiswa farmasi. Beasiswa ini juga menjadi bentuk apresiasi atas dedikasi dan usaha para mahasiswa farmasi dalam mengembangkan keterampilan serta kompetensi yang dapat bermanfaat di dunia profesional. Universitas Bhakti Kencana akan terus berupaya meningkatkan program beasiswa dan fasilitas pendidikan guna mendukung perkembangan akademik yang lebih baik bagi seluruh mahasiswa farmasi.Dengan adanya program beasiswa ini, diharapkan semakin banyak mahasiswa yang terdorong untuk mencapai prestasi terbaiknya, mengembangkan keterampilan profesional, serta berkontribusi lebih luas dalam membangun dunia farmasi yang lebih baik dan berkelanjutan. Semoga inisiatif ini menjadi langkah awal bagi generasi muda farmasi untuk terus berinovasi, mengembangkan ilmu, dan memberikan dampak positif bagi masyarakat luas.

KUNJUNGAN INDUSTRI UKM PHARMACLUB FAKULTAS FARMASI KE KTO (KAWASAN TANAMAN OBAT) SARI ALAM CIWIDEY JAWA BARAT

 

Kunjungan Industri UKM Pharmaclub yang diselenggarakan di KTO (Kawasan Tanaman Obat) Sari Alam, Ciwidey pada tanggal 30 November 2024, telah sukses dilaksanakan. Kegiatan ini menjadi pengalaman dan pembelajaran yang berkesan dirancang untuk menambah wawasan mahasiswa farmasi khususnya UKM Pharmaclub mengenai tanaman-tanaman obat yang memiliki khasiat bagi kesehatan.

Kunjungan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan dan pengalaman mahasiswa dalam aspek ilmu farmasi yaitu etnofarmasi. Mengusung tema “Sing Hirup Awina Sangakan Hurip Hirupna,” Kunjungan Industri UKM Pharmaclub ke KTO Sari Alam diharapkan dapat mendorong generasi muda farmasi untuk “Back To Nature” dengan memanfaatkan bahan alam yang terdapat di Indonesia menjadi produk kesehatan maupun kosmetik yang memiliki manfaat dan daya jual yang lebih tinggi.

Kunjungan Industri ini diikuti oleh 30 Mahasiswa dari UKM Pharmaclub di Fakultas Farmasi, Universitas Bhakti Kencana. Dalam kunjungan industri, mahasiswa diajak untuk melihat dan mengelilingi kebun tanaman obat, mahasiswa berkeliling melihat sekitar 900 tanaman obat yang memiliki khasiat bagi kesehatan dan diberikan kesempatan mencoba beberapa tanaman obat secara langsung seperti daun stevia dan legundi. Daun Stevia memiliki rasa yang manis berkhasiat sebagai antidiabetes dan Daun Legundi memiliki rasa yang manis serta hangat sebagai ekspektoran.

Selain itu, mahasiswa melihat pembuatan dan mencoba Minuman OK Drink (Oday Kodariyah Drink) merupakan minuman herbal yang kaya antioksidan. Minuman OK Drink merupakan minuman khas yang ada di KTO Sari Alam dibuat dari berbagai tanaman obat yang memiliki khasiat dengan menggunakan alat-alat yang sederhana dan tradisional. Pembuatan minuman OK Drink dibuat menggunakan arang dan wadah dari panci tanah memiliki cita rasa yang berbeda. Mahasiswa juga diberikan minuman Smooth Move merupakan minuman probiotik yang bagus untuk pencernaan. Selama kunjungan mahasiswa diberikan makanan dan minuman sehat tanpa penyedap rasa dan pemanis buatan.

Mahasiswa berkesempatan berdiskusi dengan sosok hebat yaitu Mamah Oday (Herbalist), Ibu Delvi (Apoteker), dan Dr. Tarra (Reflexiologi). Mahasiswa mendapatkan penambahan wawasan mengenai tanaman obat, teknik pembuatan obat dengan menggunakan tanaman obat, serta enterpreneur. Kunjungan kali ini bukan hanya memberikan pengalaman mengenai etnofarmasi, namun memberikan pengalaman dan kesan untuk generasi muda menghargai diri sendiri dan memulai hidup sehat.

Mahasiswa juga mendapatkan kesempatan mencoba melakukan refleksi. Refleksi ini bertujuan untuk meningkatkan fokus mahasiswa terutama untuk meningkatan konsentrasi mahasiswa dalam belajar. Kegiatan refleksi dapat membantu mahasiswa menurunkan stress, mengembangkan keterampilan dan meningkatkan keefektifan dalam belajar.

Kunjungan Industri ini tidak hanya memberikan pengalaman mengenai ilmu farmasi, namun memberikan banyak pesan mengenai arti kehidupan dan pentingnya menjaga alam dengan melestarikan tanaman obat yang ada di Indonesia. Tanaman obat memiliki banyak khasiat dan dapat dikembangkan menjadi produk farmasi yang memiliki daya jual dengan banyak manfaat.